Cinta umur 20 tahunan, mau dibawa kemana?

23 September 2014

Cinta umur 20 tahunan bukan perkara kata-kata 'I LOVE YOU SO MUCH'
Cinta umur 20 tahunan adalah cinta yang akan kita miliki atau bahkan sudah kita miliki
Cinta umur 20 tahunan adalah masalah restu orangtua dan keluarga
bukan lagi cinta-cintaan untuk sekedar nge-date di malam minggu atau nonton bioskop di waktu luang
bukan lagi cinta-cintaan untuk sekedar nyabuk ketika dibonceng atau jadi ajang pamer status atau nama pacar di sosmed
cinta umur 20 tahunan bukan begitu! ini bukan lelucon!

Ngomong cinta emang masalah sesnsitif, apalagi cinta umur 20 tahunan, mau dibawa kemana?

sudah bukan saatnya lagi cinta-cintaan dengan backstreet dari orangtua, semua harus saling mengenal
saling meminta restu dan meredam ego satu sama lain
sudah bukan saatnya cemburu gak jelas, marah ini marah itu, semua harus dewasa
sudah bukan saatnya tukar-tukaran nomer handphone, semua harus saling percaya
berat?
Ya mungkin, cinta umur 20 tahunan sudah memasuki gerbang kedewasaan dan keseriusan
tak ada lagi kata-kata pacaran buat seneng-seneng, kecuali mereka yang masih kekanak-kanakan

Dan yang pasti,
sudah 20 tahunan cinta yang dirasakan juga semakin bahagia sekaligus semakin menyakitkan kan kan kan kan....
seperti itulah cinta umur 20 tahunan, terkadang lebih banyak duka yang dirasakan
namanya diajari untuk jadi dewasa, mencintai dengan dewasa
apa itu dewasa?
banyak lah definisnya, yang jelas dewasa bukan perkara umur tapi perkara perasaan dan tingkah laku
dan semesetinya umur 20 tahunan sudah proses membentuk kita untuk memiliki perasaan dan tingkah laku dewasa
cinta ini sudah bukan milik sepasang kekasih saat SMA, yang masih labil atau alay-alaynya
ini serius, menuju status istri dan suami, menuju kebahagiaan haqiqi
dimulai dari mencintai dengan dewasa

Dan aku berterimakasih padamu, aku sekarang berada di zona yang tak nyaman sekali dalam hidupku
harus berada di sangkar yang tak jelas mana batasnya
harus mengartikan sendiri
agar kau sebut aku sabar dan dewasa
agar kau senang dengan penantianku
iya?
baiklah, cinta umur 20 tahunan memang begini
terkadang kita harus merasakan sakit, jatuh, perih, pedih yang diluar batas agar kita tertempa menjadi makhluk yang disebut
'manusia dewasa' agar bisa mencintai dengan dewasa

Aku harap, jalanku yang aku lalui seperti ini
Bisa menebus restu orang tuaku, restu orangtuamu, juga restu Tuhan
Ingat, ini cinta umur 20 tahunan, tak mungkin tanpa restu
Karena pada akhirnya kita juga menginginkan satu ikatan yang sah
Yang itu bermula dari cinta umur 20 tahunan
Walaupun kita sudah memulainya saat umur kita belasan
Tujuh tahun silam

Semoga kamu menjadi dewasa dan lebih dewasa
Dan sama sama belajar
Ketika kita berjarak seperti ini
Semoga kesabaran dan kedewasaan bisa menghapus jarak itu

Yang sedang belajar mencintaimu dengan dewasa,
Aku

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Bahaya Lidah : BACKBITING

Ceritanya Jadi Guru

Jones, Jomblo With Happiness